Rekan-rekan, sahabat guru di mana pun anda berada. Saya selalu mengajak dan mengingatkan teman-teman untuk terus belajar tentang kreativisme dalam segala aktifitas.  Sebab, guru yang hebat itu dituntut untuk kreatif, tidak menoton dengan metode-metode lama. Guru kreatif selalu ada ide dalam setiap keadaan, guru kreatif selalu menjadi solutif dalam setiap masalah. Karena itu, guru yang kreatif akan lebih disenangi di manapun ia berada. 

Bagi teman-teman yang mengajar di pesantren/sekolah, menjadi guru kreatif itu harus. karena guru itu pendidik profesional yang dapat menarik perhatian murid agar betah berada di kelas selama aktivitas pembelajaran berlangsung. Guru kreatif adalah tokoh sentral yang paling berperan untuk  kemajuan pendidikan. Ia merupakan ujung tombak yang berada di garda terdepan untuk suksenya sebuah pendidikan. Jika ingin melihat kualitas pendidikan sebuah bangsa, maka lihat dulu kualitas gurunya. Jika gurunya biasa-biasa saja alias tidak kreatif maka output-nya pun bisa dipastikan akan biasa-biasa saja, tidak ada yang unggul.

Dalam lingkungan pendidikan, sejatinya, guru itu hadir sebagai orang yang bisa menciptakan atau mengubah situasi yang tidak baik menjadi lebih baik. Dalam situasi tidak menyenangkan, guru harus bisa mengubahnya menjadi aktivitas yang menggemberikan. Demikian juga, dalam situasi yang dianggap tidak memungkinkan, hadirnya guru bisa membawa segudang ide untuk menjadi mungkin.

Maka, bagi seorang guru, janganlah menyerah untuk belajar. Teruslah memikirkan ide-ide baru, teruslah berkreasi, teruslah mengembangkan diri agar hadirnya kita nanti menjadi solusi di tempat tersebut. Jangan malah sebaliknya, hadirnya kita dianggap menjadi masalah baru di Lembaga tersebut. Apalagi bagi kita yang mendapat amanah di pesantren, kreativitas kita itu wajib terus diasah dan dikembangkan. Cukup banyak cara yang bisa kita kerjakan agar kreativitas itu hadir dalam setiap aktivitas. 

Alhamdulillah, ratusan pesantren di Indonesia telah saya datangi dan saya melihat banyak sekali peluang asatidz untuk berkreasi menjadi guru yang kreatif. Dengan berbagai macam modelnya, asal kita punya tekad dan kemauan keras untuk mengubah diri dan peserta didik menjadi generasi hebat di masa yang akan datang. Maka gunakanlah segala peluang di lingkungan tersebut agar menjadi guru yang kreatif sehingga bisa melahirkan generasi yang kreatif berikutnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini